Jumat, 17 Mei 2013

Masakan Udang





Masak Udang lagi....

Pagi ini, aku hanya punya bahan telur dan udang untuk sarapan anak anak sebelum sekolah. Sudah jadi kebiasaan, mereka harus sarapan pagi sebelum berangkat sekolah. Biar kuat saat belajar, tidak lemas dan tidak ngantuk.
Makanya usai shubuh, acara masak memasak menjadi kegiatan rutinku. Biasanya menu yang kubuat yang sederhana saja, seperti bandeng rebus, udang rebus, nasi goreng atau dadar telur dll. Aku memang membiasakan, setiap hari anak-anak mesti makan ikan. Kalau tidak pagi ya siang, kalau tidak siang ya malam.
Jadi kalau aku repot mengambili duri duri  sebelum mereka makan, itu bukan jadi soal yang penting mereka kudu makan ikan. Bersyukur....sebab mereka  tak rewel dan lahap semua........
Dengan bahan yang ada tadi, aku memasaknya  menjadi  Dadar isi Udang....Caranya gampang dan sederhana saja.....

Dadar Isi Udang

Bahan : Telur 2 butir, Udang kupas cincang kasar, daun kucai iris, minyak untuk menggoreng.

Bumbu : Cabai merah, terasi, garam, merica (diulek)
              Bawang merah dan bawang putih (diiris)
Cara Membuat : Telur dikocok. Masukkan bumbu yang diulek dan bumbu yang diiris. Tambahkan udang cincang dan daun kucai. Kocok lagi hingga semua bahan tercampur rata. Panaskan minyak goreng lalu buat dadar dengan api kecil agar udang matang tetapi telur tidak gosong. Agar enak, dadar isi udang ini garamnya ditambahin agar asinnya nendang dan berasa.
Tambahkan rebusan wortel untuk penyajian agar ada sayurannya.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar